Kucing itu bener-bener binatang yang penuh kejutan, dan sinting. Mereka bisa memanjat tempat yang sangat tinggi, tetapi tidak bisa turun. Dan tempat tinggi yang mereka panjat juga kadang tidak masuk diakal. seperti ring basket, tower, sutet, dll. Apa sih yang dia cari di atas sana??? Dan cerita semacam ini tidak terjadi sekali dua kali. Namun berkali-kali. Seperti kejadian yang terjadi kali ini.
Setelah 4 hari menahan lapar dan dingin di atas tiang BC Hydro di Peterson Creek Park, akhirnya kucing ini diturunkan juga oleh para petugas. Perlu beberapa peralatan yang cukup canggih untuk dapat menurunkan si kucing dan menjaga agar si kucing tidak tersengat 14.400 volt tegangan listrik.
Digunakanlah sebuah Truk dengan semacam pengungkit yang ujungnya mirip ember untuk mengangkut 2 orang karyawan BC Hydro mendekati si kucing berbulu hitam yang nyangkut di atas tiang. Mereka pun dengan hati-hati melepaskan si kucing yang terjepit diantara insulator menggunakan semacam tongkat plastik agar tidak ada yang tersengat listrik dalam upaya penyelamatan itu.
Cukup rumit untuk menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi dalam upaya penyelamatan ini. Yang jelas setelah menjalani proses yang cukup lama dan menegangkan (terlihat pada gambar di atas), si kucing pun akhirnya bisa diselamatkan. Lalu bagaimana si kucing bisa berada di atas sana???
Ternyata kucing itu bernama Trinity. Kucing milik Clint Stooshnoff yang tinggal di Sahali apartment. Enam hari sebelumnya Trinity menghilang setelah Stooshnoff membiarkannya keluar dari apartemen. Hingga pada hari berikutnya, sang tetangga mengatakan kalau dia melihat Trinity terjebak di atas tiang BC Hydro.
Stoochnoof pun menelepon pihak Hydro untuk meminta bantuan. Setelah dilakukan penyelidikan, ternyata memang benar ada seekor kucing yang nyelip di atas tiang. Namun Pihak Hydro mengatakan mereka tidak bisa melakukan apa-apa untuk menyelamatkan si kucing.
Stoochnoof yang merasa kecewa kemudian menelepon pihak pemadam kebakaran untuk meminta bantuan. Namun pihak pemadam kebakaran pun mengatakan tidak bisa membantu. Mereka mengatakan kalau Tim Pemadam kebakaran tidak terlatih untuk mengatasi listrik bertegangan tinggi.
Stoochnoof akhirnya meminta bantuan awak media untuk menekan agar pihak Hydro mau bertindak. Hingga akhirnya mereka mengirimkan 4 buah truk untuk menyelamatkan Trinity. Beruntung kondisi tiang selama 4 hari tersebut kering. Kalau saja basah, si kucing pasti sudah matang tersengat listrik.
Seorang karyawan senior di BC Hydro yang bernama Sandulescu mengatakan, kalau selama 17 tahun karirnya di Hydro mereka baru 2 kali menyelamatkan kucing.
Referensi : vancouversun
No comments: Selama 4 hari kucing ini terjebak di atas tiang listrik bertegangan 14.400 volt... Ngapain sih kamu di sana, Pus???
Post a Comment