Kucing Mohave Bobs merupakan kucing jenis baru hasil persilangan antara kucing Desert lynx, Highland Lynx dan Selkirk Rex. Hasil persilangan ini menghasilkan kucing dengan 4 mutasi genetik yaitu berekor pendek, berjari banyak (polydactyl ), telinga melintir, dan bulu keriting.
Kucing Mohave Bobs memiliki tulang yang besar, kuat, dan berotot tetapi memiliki bentuk tubuh yang terlihat cobby, serta kaki belakangnya lebih panjang dari kaki depannya. Tubuh kucing jantan lebih besar daripada si betina, dan lebih lambat menjadi dewasanya.
Kucing Mohave Bobs hadir dalam 2 varian yaitu long hair, dan short hair. Secara resminya, mereka hadir dalam 3 pola bulu yaitu kecokelatan (ticked), tutul (spotted), dan clouded leopard. Meskipun demikian, terkadang ada juga yang terlahir dengan bulu berwarna solid, tabby classic, ataupun tabby mackerel.
Untuk variasi warnanya, kucing ini hadir dalam semua warna eumelanistic dan melanistic seperti ebony, biru, cokelat, lilac, merah, krem, silver, sepia, mink, putih salju dll. Kucing jenis ini cenderung sangat waspada, dan cerdas.
Kucing Mohave Bobs dimasukkan dalam grup Desert Linx dalam Rare & Exotic Feline Registry. Dan sepertinya kucing ini masih belum diakui secara resmi oleh registry besar semacam TICA.
Referensi : Rare and exotic feline reg dan windsweptcats
No comments: Mengenal Kucing Mohave Bobs
Post a Comment