Seekor kucing yang bernama Demi yang hidup di Whitchurch, Provinsi Shropshire, Inggris, berhasil bertahan hidup setelah dirinya terjebak di dalam mesin pengering pakaian selama 40 menit dengan suhu sekitar 40 derajat celcius. It's Amazing!!!
Pemilik kucing tersebut, Jennifer Parker, mengaku sama sekali tidak mengetahui kalau kucingnya tengah tidur di dalam mesin pengering ketika dirinya dengan santainya memasukkan beberapa handuk basah dan menyalakannya. Baru, setelah sekitar 40 menitan kemudian saat Jennifer mengeluarkan handuk-handuk tersebut, dia mendengar si kucing mengeong dari dalam mesin pengering.
“Demi-ku yang malang telah memakai lebih dari satu nyawanya di dalam mesin cuci itu. Sungguh suatu keajaiban dia bisa selamat,” ungkap Jennifer seperti dikutip dari jpnn.com “Mesin cuci itu menyala lebih dari 40 menit ketika saya memutuskan untuk memeriksa apakah pakaian saya sudah kering atau belum. Saat itulah saya mendengar Demi mengeong."
Saat dikeluarkan dari dalam mesin pengering, kata Jennifer, kucingnya tersebut seolah seperti seonggok buntelan bulu. Mendapati kucingnya mengalami kejadian yang tidak disengaja tersebut, Jennifer segera membawanya ke dokter hewan setempat untuk segera mendapatkan perawatan internsif.
“Ini adalah pertama kalinya saya melihat kecelakaan yang begitu unik sekaligus mengerikan.” ungkap dokter hewan yang menanganinya, Andy Nelson.
Dokter tersebut juga menambahkan, andai sja tidak segera mendapatkan perawatan medis, si kucing kemungkinan besar tidak akan tertolong lagi. Demi pun akhirnya selamat dengan bantuan oksigen dan suntikan steroid dosis tinggi.
Referensi : jpnn
No comments: Kucing ini selamat setelah terjebak di dalam mesin pengering baju selama 40 menit
Post a Comment