Saat menemukan kucing peliharaannya yang bernama Muffin terbujur kaku, Sarah McCallum dengan sedih hati menguburkan si kucing di dekat rumahnya. Namun beberapa jam kemudian terdengar suara meong dari makam si kucing. Ternyata dia masih hidup.
"Dia benar-benar sudah tak bernyawa" ungkap Sarah kepada KTVI.
Muffin merupakan seekor kucing berbulu hitam dari St. Jacob, Illinois, Amerika Serikat. Sarah yang menemukan si kucing sudah tak bernyawa pun memasukkan muffin ke dalam sebuah kotak kardus, memplesternya dengan rapat, dan memberikan pemakaman yang layak pada kucing kesayangannya itu. Dia pun menguburkan si kucing di halaman belakang rumahnya sebelum anaknya pulang dari sekolah.
Saat anaknya pulang, dia pun menceritakan kepada anaknya, Bradley McCallum (6), kalau Muffin telah mati dan dikuburkan di belakang rumah. Bradly pun ingin menaruh bunga di kuburan Muffin. Saat itulah terdengar suara meong dari dalam kuburan Muffin.
Mereka pun segera menggali lagi kuburan Muffin dan membuka kotak kardusnya. Dan benar, itu adalah suara meongan Muffin. Dia masih hidup, padahal sudah 3,5 jam terkubur.
Dokter hewan setempat pun menjelaskan kepada McCallum bahwa Muffin mungkin menderita kejang. Sehingga selama 30 hari kedepan dia akan mendapatkan obat encephalitis.
Referensi : nydailynews
No comments: Muffin, seekor kucing yang masih hidup setelah dikubur hidup-hidup selama 3,5 jam
Post a Comment